Sukses itu bukan tujuan


“Success is a journey, not a destination”. Susah sekali dipahami maknanya. Mengapa? Karena setelah kita mencapai sebuah tujuan atau sebuah impian, maka kita tidak akan mau berhenti, kita akan terus ingin membuat langkah baru dan tantangan baru. Percayalah. Saya pernah mengalaminya. Anda juga bukan? (kecuali yang sudah mati tentu saja)

Di Mekahlah saya fahami, ketika saya berlari Sa’i di antara Bukit Safa dan bukit Marwa tujuh kali, bahwa Allah sesungguhnya tidak menghitung berapa liter air zam-zam yang kita minum, akan tetapi berapa langkah yang kita lakukan? Apa niat Sa’i kita?

Sekarang mari kita evaluasi dan muhasabah diri, mana yang lebih kita hargai dan apa yang kita kejar, Sa’inya atau zam-zamnya?

Maka kini gembiralah dengan pekerjaan dan kehidupan yang kita lalui, karena semua yang kita jalani ini adalah perjalanan manusia dari Bukit Safa ke Bukit Marwa pulang pergi…

So success is not a destination, but a jouney!

“Sesungguhnya Safa Marwah adalah Syi’ar Allah. (QS. Al Baqarah: 158)

Salam 165,

Ary Ginanjar Agustian

Tinggalkan komentar